Kumpulan Ide Jitu Masak, Resep Masakan Nusantara dan Daerah di seluruh Indonesia serta cara memasaknya di ulas disini, bila anda ada resep lain silahkan kirimkan resep masakan daerah anda di blocknotinspire@gmail.com
Kunjungi Versi Mobile KLIK http://resep17masak.blogspot.com/?m=1 atau ( KLIK DISINI )

Resep Jitu Masak Sroto

Di saat udara dingin soto gaya Sukaraja ini enak dinikmati hangat. Isinya sangat komplet. Taburan kacang plus sambal kacangnya membuat soto ini jadi makin gurih sedap.


Bahan:
1/2 ekor ayam, dipotong empat bagian
1.500 ml air
1 lembar daun salam
2 cm lengkuas, dimemarkan
2 sendok teh garam
3 sendok makan minyak untuk menumis
1 batang daun bawang, iris kasar
minyak untuk menggoreng
Haluskan:
3 butir kemiri, disangrai
2 siung bawang putih
½ sdt merica butiran
1 cm jahe
1 sdt garam
Isian:
100 g taoge, bersihkan
50 g suun kering, rendam hingga lunak, tiriskan, potong-potong
2 butir telur ayam rebus, kupas, potong-potong
50 g kacang tanah goreng
50 g keripik kentang
2 sdm bawang merah goreng
1 sdm seledri cincang halus
1 buah jeruk nipis
Sambal, aduk rata:
50 ml air matang
10 buah cabai rawit merah,rebus, haluskan
50 g kacang tanah goreng, haluskan
2 sendok makan kecap manis

Cara membuat:

  • Rebus ayam bersama garam, salam dan lengkuas hingga ayam lunak.
  • Angkat, tiriskan ayam. Sisihkan kaldunya sebanyak 1 liter.
  • Tumis bumbu halus dan daun bawang hingga harum.
  • Masukkan ke dalam kaldu, didihkan dengan api kecil. Angkat.
  • Susun isian soto dalam mangkuk. Beri ayam suwir.
  • Tuangi kaldu panas. Sajikan dengan Pelengkapnya.
Untuk 6 orang

Sumber : detik.com


Twitter Delicious Facebook Digg Favorites More