Ingin memanjakan pasangan di akhir pekan. Sushi yang renyah di dalam dan di bagian luar ini dijamin menggoyang lidah. Makin enak saat dikunyah dengan gari dan sedikit wasabi!
Bahan:
100 g nasi sushi (lihat tips)
1 lembar nori
60 g kulit salmon, goreng kering
40 g tanuki (kremesan tempura)
10 g tobiko
20 g mayones Jepang
Cara membuat:
- Siapkan makisu, taruh sepotong noro di atasanya.
- Ambil nasi sushi taruh di atas makisu.
- Ratakan hingga menutupi nori. Balikkan nori yang sudah di beri nasi sushi (posisi nori yang belum di beri nasi sushi ada di atas).
- Taruh kulit salmon, gulung dengan makisu hingga berbentuk bulat panjang.
- Potong menjadi 8 bagian.
- Campur tobiko dengan kremesan tempura dan beri sedikit mayones.
- Aduk rata lalu panggang dalam toaster selama 3 menit.
- Siapkan potongan sushi roll 8 bagian di atas piring.
- Taruh kremesan tempura atas potongan sushi roll satu per satu hingga merata.
- Sajikan sushi dengan wasabi dan gari.
Sumber : detik.com