Kumpulan Ide Jitu Masak, Resep Masakan Nusantara dan Daerah di seluruh Indonesia serta cara memasaknya di ulas disini, bila anda ada resep lain silahkan kirimkan resep masakan daerah anda di blocknotinspire@gmail.com
Kunjungi Versi Mobile KLIK http://resep17masak.blogspot.com/?m=1 atau ( KLIK DISINI )

Resep Jitu Membuat Roti Tapai Kismis

Resep Jitu membuat Roti Tapai Kismis, coba bayangkan kalau andaikan saja kita bisa membuatnya dirumah sendiri. Pasti semua keluarga Anda memuji-muji terus, oke kita langsung kasih tahu cara masaknya.

Bahan:
100 gr margarin
25 gr gula pasir halus
250 gr tapai singkong, haluskan
3 kuning telur
3 putih telur
150 gr terigu protein sedang
1 sdt baking powder
100 gr santan dari 1/2 butir kelapa
1/8 sdt garam
50 gr gula pasir

Bahan taburan:

15 gr kenari, iris panjang
15 gr kismis

Cara membuat:

1. Kocok margarin dan gula pasir sampai lembut, masukkan tapai singkong. Kocok rata, tambahkan kuning telur, kocok rata.
2. Masukkan tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan dikocok bergantian dengan santan. Sisihkan.
3. Kocok putih telur dan garam sampai setengah kaku dan mengembang, tambahkan gula pasir sedikit demi sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
4. Tuang sedikit demi sedikit ke dalam kocokan margarin sambil diaduk perlahan.
5. Tuang di loyang tulban yang telah diolesi margarin.
6. Taburi kenari dan kismis di atas adonan, oven 40 menit dengan api di bawah suhu 180 derajat Celcius sampai matang.

Sumber : ciputraentrepreneurship.com 


Twitter Delicious Facebook Digg Favorites More